JOGJASTREAMERS.COM adalah salah satu dari situs penyedia jasa multimedia live streaming untuk stasiun-stasiun radio di kota Yogyakarta dan sekitarnya. Dimana setiap radio tersebut memiliki berbagai macam format siaran mulai contempora ry hit radio, news, dangdut, budaya jawa, oldies music dan lain sebagainya. JOGJASTREAMERS berdiri pada tahun 2007 sebagai salah satu divisi dari internet service provider PT Jembatan Citra Nusantara yang saat sudah memiliki berbagai macam layanan internet dari mulai infrastruktur sampai dengan konten. Saat ini sudah ada 35 live streaming stasiun radio hanya saja tidak semuanya yang berformat stereo beberapa masih berformat mono sehingga kurang bagus kualitas suaranya.
Dengan banyaknya komunitas pelajar, mahasiswa dan eksekutif muda yang pernah belajar dan berkarya di kota Yogyakarta tentunya kangen akan situasi kota Yogyakarta. Kehadiran layanan JOGJASTREAMERS ini menjadi obat penawar rasa rindu bagi semua orang yang pernah tinggal di Yogyakarta dan ingin mengetahui kondisi kota Yogyakarta melalui live streaming radio yang bisa diakses melalui jalur internet.
Pada akhirnya harapan JOGJASTREAMERS sebagai penyedia jasa live streaming ini adalah setiap stasiun radio di kota Yogyakarta pada khususnya bisa dinikmati siarannya di seluruh Nusantara bahkan nantinya di seluruh dunia melalui jalur internet.
Jogjastreamers.com, kini udah berkembang ke aplikasi mobile khususnya di iPhone, BB dan tentu saja Android. Aplikasi ini juga bisa berjalan background, dalam artian kamu tetep bisa dengerin radio sambil membuka aplikasi lain. Secara keseluruhan, ini merupakan aplikasi yang bagus dan lengkap untuk layanan multimedia khususnya radio streaming. Selain itu aplikasi juga didukung kualitas yang cukup mumpuni, jadi langsung aja donlot aplikasinya.
Jogjastreamers sendiri sebenarnya sudah mulai berdiri dan dikembangkan semenjak akhir tahun 2007, di mana ketika itu masih berupa sebuah proyek uji coba yang dilakukan secara bekerjasama dengan Radio Swaragama FM.
Berikut adalah beberapa List radio-radio yang bisa dinikmati di Jogjastreamers sampai saat post ini diterbitkan:
- Ardia FM 104,1 FM – Yogyakarta
- Argososro 93,2 FM – Yogyakarta
- CJDW 107 FM – Boyolali
- Dian Swara 98,2 FM – Purwokerto
- Eltichannel – Yogyakarta
- Eltira 102.1 FM – Yogyakarta
- Geronimo 106,1 FM – Yogyakarta
- Global 106,9 FM – Yogyakarta
- Immanuel 101,1 FM – Solo
- Impact 100,5 FM – Yogyakarta
- Jiz 89,5 FM – Yogyakarta
- JogjaFamily 100,9 FM – Yogyakarta
- MBS 92,7 FM – Yogyakarta
- Pamityang2an Qwerty – Yogyakarta
- Prambors 95,8 FM – Yogyakarta
- Radio GCD 98,6 FM – Yogyakarta
- Radio H 89,6 FM – KarangAnyar
- RadioQ 88,3 FM – Yogyakarta
- Rakosa 105,3 FM – Yogyakarta
- RetjoBuntung 99.4 FM – Yogyakarta
- RGM Global 100,7 FM – Wonogiri
- Ria 98,8 FM – Solo
- Salma 103,3 FM – Klaten
- Sasando 90,3 FM – Yogyakarta
- Solopos 103 FM – Solo
- SoloRadio 92,9 FM – Solo
- Sonora 97,4 FM – Yogyakarta
- Star Jogja 101,3 FM – Yogyakarta
- Sumasli 99,8 FM – Purwokerto
- Swaragama 101.7 FM – Yogyakarta
- Unimma 87,60 FM – Magelang
- Unisi 104,5 FM – Yogyakarta
- UTY Medari 90,70 FM – Yogyakarta
Sumber dari
http://jogjastreamers.com/
0 komentar:
Posting Komentar