Jumat, 10 Februari 2017

, , ,

HaloDoc.com - Aplikasi Layanan Kesehatan Online Melalui Video Call, Voice Call, dan Fitur Chat

Share
HaloDoc.com adalah startup Indonesia yang merupakan aplikasi kesehatan seperti kotak P3K berjalan yang selalu di genggaman dengan memberikan kemudahan dalam menjaga dan memeriksa kesehatan Anda & keluarga. HaloDoc menyediakan layanan konsultasi dengan dokter melalui smartphone. HaloDoc fokus untuk langsung memudahkan pengguna melalui aplikasi di platform Android dan iOS.

HaloDoc merupakan salah satu layanan yang diluncurkan oleh PT Media Dokter Investama. Perusahaan ini sebelumnya fokus dibidang farmasi dan kesehatan yang telah meluncurkan layanan LabConx yang berfungsi pengecekan hasil laboratorium secara online. Dan satu lagi produk digital Media Dokter Investama adalah Apotikantar yang memudahkan pengguna mendapatkan obat. HaloDoc menghubungkan Anda ke ribuan dokter umum dan dokter spesialis bersertifikat di seluruh Indonesia. Anda bisa berkomunikasi dan berinteraksi dengan mereka untuk seluruh kebutuhan kesehatan Anda serta menindaklanjuti perawatan kesehatan Anda.
HaloDoc.com - Aplikasi Layanan Kesehatan Online Melalui Video Call, Voice Call, dan Fitur Chat

Dalam aplikasi HaloDoc, pengguna bebas memilih dokter yang sesuai dengan kebutuhan dan biaya yang bervariasi. Pengguna juga bebas memilih fitur voice, video call, atau chat, untuk berkomunikasi dengan dokter. Ada sekitar 16.000 dokter dari seluruh Indonesia yang sudah bergabung dalam aplikasi ini. Setiap dokter yang bergabung sudah memiliki surat tanda registrasi dan juga surat izin praktek. Namun, Untuk menegakkan diagnosis pasti, pasien tetap harus bertatap muka langsung dengan dokter. Demikian juga halnya dengan peresepan obat, kecuali obat bebas. 

Jika kita melihat halaman depan situs, Laman utama aplikasi HaloDoc memungkinkan pengguna untuk melihat deretan nama dokter yang online dan langsung berkonsultasi. Untuk berkonsultasi dengan dokter, pengguna akan dikenakan biaya. Biaya yang harus dikeluarkan untuk berkonsultasi mulai dari Rp60.000 hingga Rp125.000. Nanti pasien dapat membayar menggunakan kartu kredit atau melalui anjungan tunai mandiri (ATM).
HaloDoc.com - Aplikasi Layanan Kesehatan Online Melalui Video Call, Voice Call, dan Fitur Chat

Jonathan Sudharta, CEO MHelath Tech, perusahaan di bidang teknologi kesehatan yang menaungi HaloDoc, menjelaskan lewat aplikasi ini akses pasien terhadap layanan kesehatan bisa dipersingkat. Tujuan dari HaloDoc ini menyederhanakan akses kesehatan. Pasien bisa dengan mudah berhubungan dengan dokter lewat gawai. Aplikasi ini juga terkoneksi dengan ApotekAntar dan juga laboratorium. 

Menurut Jonathan, HaloDoc adalah pengembangan dari LinkDokter. Jika LinkDokter adalah sarana yang dikhususkan bagi para dokter untuk berkomunikasi, lewat Halodoc dokter dapat membantu pasien secara langsung. Pengguna aplikasi yang akan diluncurkan secara resmi pada 21 April 2016 dan sudah bisa diunduh di iOS Store dan Google Play (Android), dapat memilih sendiri dokter sesuai kebutuhan dari belahan Indonesia mana pun. 

Ketua Asosiasi Rumah Sakit Swasta di Indonesia yang juga sudah tergabung di LinkDokter sejak tiga tahun lalu, Dr Irwan Heriyanto, MARS, merasakan betul manfaat dari Halodoc, yang waktu itu masih berupa situs. Bagi Irwan, Halodoc adalah cara cukup unik menjembatani antara pasien dan dokter. Sedangkan dari sudut pandang Psikolog Dra Vierra Adella dari Universitas Atmajaya, Halodoc merupakan bukti dari sebuah perkembangan teknologi yang tidak bisa dibendung yang akhirnya sampai di kalangan profesionalis. 

Konsultasi : Komunikasikan kesehatan Anda dengan ribuan dokter ahli dari berbagai spesialisasi di seluruh Indonesia melalui fitur chat dan video/voice call.
Cara Menggunakan:
  • Top Up saldo Anda
  • Pilih metode pembayaran yang diinginkan
  • Pilih menu Consultations
  • Cari & hubungi dokter menggunakan chat dan voice/video call

Apotik Antar : Solusi layanan praktis untuk pembelian kebutuhan kesehatan Anda ke lebih dari 1.000 apotek dengan cepat, aman dan nyaman.
Cara Menggunakan:
  • Pilih produk yang Anda butuhkan
  • Tunggu penawaran dari apotek
  • Lihat detail pesanan Anda
  • Pesanan tiba di tempat tujuan


sumber :
https://id.techinasia.com/aplikasi-halodoc-konsultasi-dokter-video-voice-call
http://health.kompas.com/read/2016/04/21/172500123/Aplikasi.Konsultasi.Dokter.HaloDoc.Diluncurkan
https://itunes.apple.com/id/app/halodoc/id1067217981?mt=8
http://health.liputan6.com/read/2479150/pasien-mudah-menemui-dokter-kapan-saja-lewat-halodoc

0 komentar:

Posting Komentar