Ojeksyaria.com adalah layanan transportasi on-demand seperti GO-JEK, GrabBike, dan UberMotor, yang ditujukan untuk konsumen wanita. Demi melindungi pengemudinya dari ancaman pelecehan seksual, Ojesy pun mewajibkan para pengemudinya untuk mengenakan jilbab. Ojek Syari Indonesia didirikan pada tanggal 10 Maret 2015 oleh Evilita Adriani dan Reza Zamir dengan nama Ojek Syar’i Surabaya. Pada tanggal 8 Agustus 2015 Agus Edi S bergabung dan berubah menjadi OJESY dengan legalitas PT. OJEK SYARI INDONESIA disahkan akta Notaris WIEDHA RESTYA RACHMAYANI,S.H.,M.Kn. Nomor 01 dengan mulai mengembangkan layanan ke 19 kota di Indonesia : Surabaya, Sidoarjo, Malang, Gresik, Madiun, Solo, Semarang, Yogyakarta, Bandung, Bogor, Bekasi, Depok, Tangerang, Tangerang Selatan, Jakarta Barat, Jakarta Selatan, Jakarta Timur, Jakarta Utara, Jakarta Pusat. Tahun 2016 Layanan OJESY bertambah di 6 kota : Makassar, Purbalingga, Purwokerto, Banjarnegara, Bojonegoro, Cilacap.
Ojesy merupakan layanan ojek wanita pertama dan terpercaya di Indonesia. Meskipun hadir dengan nuansa Islami, namun Ojesy tidak hanya menyasar pengguna muslimah saja tapi juga wanita pada umumnya. Meskipun sama-sama menawarkan akses ojek online, namun Ojesy awalnya bukanlah layanan berbasis aplikasi seperti Go-Jek atau GrabBike.
Untuk mendapatkan layanan Ojesy, penumpang dapat menghubunginya lewat telepon, SMS, WhatsApp atau BBM. Ojesy merupakan layanan ojek yang mengkhususkan dirinya pada penumpang wanita. Dengan slogan yang dimiliki ini maka secara otomatis Ojesy telah menjadi pelopor ojek khusus wanita pertama dan terpercaya di Indonesia. Meskipun bernama Ojek Syar’i dan berkesan nuansa Islami namun Ojesy tidak hanya menyasar pengguna muslimah saja tapi juga wanita pada umumnya.
Tapi kini, Ojeksyari.com sudah bisa dipesan melalui Aplikasi yang sudah tersedia di Google Playstore.
Harga :
- ORDER SEKARANG - Pemesanan Layanan OJESY untuk hari ini dengan pemesanan minimal 30 menit sebelum keberangkatan. Tarif 1 kilometer awal Rp. 8.000,- dan Rp. 3.000,- per kilometer selanjutnya
- ORDER BOOKING - Pemesanan layanan OJESY untuk besok atau beberapa hari kedepan. Tarif 1 kilometer awal Rp. 8.000,- dan Rp. 3.000,- per kilometer selanjutnya
- ORDER BULANAN / BERLANGGANAN - Pemesanan layanan OJESY secara berlangganan untuk 20 kali order. Tarif 1 kilometer awal Rp. 3.000,- dan Rp. 3.000,- per kilometer selanjutnya
- ORDER KURIR - Pemesanan layanan OJESY untuk pengiriman barang. Tarif 1 kilometer awal Rp. 3.000,- dan Rp. 3.000,- per kilometer selanjutnya
sumber :
http://tekno.liputan6.com/read/2296773/ojek-syari-layanan-ojek-online-khusus-wanita
https://www.maxmanroe.com/ojek-syari-mengenal-startup-layanan-pemesanan-ojek-online-khusus-wanita.html
http://www.ojeksyari.com/
Komentar ini telah dihapus oleh administrator blog.
BalasHapus