Jumat, 03 Februari 2017

Usaha dan Startup Indonesia

Share
Usaha adalah kegiatan yang terus menerus dilakukan dengan mengerahkan tenaga, pikiran, atau badan oleh setiap manusia untuk mendapatkan hasil atau mencapai tujuan baik berupa uang, barang, impian, pekerjaan dan lainnya yang diperlukan untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari dan mencapai kemakmuran hidup. Menurut Wikipedia Startup merujuk pada perusahaan yang masih baru beroperasi. Dimana perusahaan-perusahaan ini sebagian besar adalah perusahaan yang belum lama bediri dan berada dalam tahap pengembangan dan penelitian untuk menemukan pasar yang tepat. Dan biasanya Startup membutuhkan suntikan dana, agar bisa tumbuh lebih besar. Namun, pada umumnya Startup identik dengan teknologi. Karena bisnisnya berjalan dengan menggunakan aplikasi/teknologi/website. Selain itu, beberapa karakter umum startup adalah usia perusahaan kurang dari 3 tahun, jumlah pegawai kurang dari 20 orang, Pendapatan kurang dari $ 100 ribu per tahun, masih dalam tahap pengembangan.

Bisnis Startup adalah sebuah perusahaan rintisan (belum lama beroperasi) yang identik dengan teknologi (web, aplikasi,dan internet) yang dilakukan oleh manusia untuk mendapatkan uang atau barang untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari.

Dimulai beberapa tahun yang lalu, usaha startup berkembang cepat. Banyak bermunculan perusahaan startup yang membuat banyak orang terkagum-kagum. Bukan karena penghasilan yang didapatkan, melainkan kesuksesan bisa membantu banyak orang. Mulai dari kelas bawah hingga kelas atas. Paling hebatnya, sangat dirasakan oleh masyarakat yang berpenghasilan dibawah rata-rata. Kemudian, bermunculanlah startup-startup baru dengan keunikan dan kegunaan yang tentu tidak kalah dengan yang lainnya. 
Usaha dan Startup Indonesia

Jelas, kehadiran para pengusaha ini sangat membantu pemerintah. Dalam hal ini bertambahnya lapangan kerja. Misalnya saja GO-Jek yang Drivernya ribuan orang dibeberapa pulau Indonesia. Sehingga, kehadiran Pemerintah untuk mendukung karya-karya mereka sangat dibutuhkan. 

Lalu bagaimanakah perkembangan Startup di Indonesia?
Menurut dailysocial.net, sekarang ini terdapat setidaknya lebih dari 1500 Startup lokal yang ada di Indonesia. Potensi pengguna internet Indonesia yang semakin naik dari tahun ke tahun tentunya merupakan suatu lahan basah untuk mendirikan sebuah Startup. Jadi, jika anda memiliki skil dibidang ini kenapa tidak terjun?

Didukung berkembangnya media sosial dan smartphone yang makin murah, pasar mobile game dan social game semakin besar membuat bisnis dibidang teknologi sangat berpotensi tinggi. Belum lagi dengan menjamurnya toko online, dimana setiap orang, kapan saja dan dimana saja bisa membeli barang disukai dan menjual barang. Artinya setiap orang bisa menjadi seorang pengusaha. Sukses atau tidaknya jelas tegantung pengusahanya.

Saat ini, startup teknologi atau perusahaan rintisan buatan entrepreneur asal Indonesia makin dilirik oleh investor asing. Hal itu bisa dibuktikan, banyaknya suntikan dana yang diberikan kepada startup lokal Indonesia. Dan mereka tidak asal sembarangan memberikan investasi, para investor itu juga sebelumnya mengecek kredibilitas bisnisnya. Artinya pemuda-pemuda Indonesia tidak boleh diremehkan lagi. 

0 komentar:

Posting Komentar